Rabu, 06 Januari 2021

BERKAT ORANG YANG BERSIH TANGANNYA DAN MURNI HATINYA

 

BERKAT ORANG YANG BERSIH TANGANNYA DAN MURNI HATINYA


Oleh Ps. Joseph Hendrik Gomulya, M. Th

(Renungan Mezbah Pemulihan)

 


(Mazmur 24:3-6 TB)

"Siapakah yang boleh naik ke atas gunung TUHAN? Siapakah yang boleh berdiri di tempat-Nya yang kudus?" "Orang yang bersih tangannya dan murni hatinya, yang tidak menyerahkan dirinya kepada penipuan, dan yang tidak bersumpah palsu. Dialah yang akan menerima berkat dari TUHAN dan keadilan dari Allah yang menyelamatkan dia. Itulah angkatan orang-orang yang menanyakan Dia, yang mencari wajah-Mu, ya Allah Yakub."

 

Orang-orang yang hidupnya mencari Tuhan adalah orang-orang yang bersih tangan dan murni hatinya, yang selalu mengandalkan Tuhan dalam segala aspek dalam kehidupannya.

Bersih dari perilaku dan murni hatinya disini adalah tidak memiliki motivasi yang lain atau tidak ada keinginan atau agenda pribadi yang lain. Hati yang murni itu harus selalu tertuju kepada Tuhan.

Contohnya :

Melayani Tuhan sebagai Worship Leader, Singers dan pelayanan-pelayanan lainnya, sungguh-sungguhlah dalam melakukakan pelayanan tersebut untuk Tuhan tanpa ada motivasi atau agenda pribadi yang lain, tidak melihat hal-hal sensitif dari persembahan dll, murnikan hati tidak termotivasi atas hal yang tidak benar.

Orang yang bersih tangan dan murni hatinya adalah orang-orang yang dipilih di hadapan Tuhan. Tidak memiliki tujuan lain selain melayani Tuhan karena kasih dan cintanya kepada Tuhan.

Pelayanan hati yang murni itu bukan hanya berlaku di mimbar atau pelayanan lainnya tetapi juga harus berlaku didala, keluarga dan dengan sesama atau kepada orang lain. Jadi tetap juga memperhatikan hubungan kita dengan keluarga dan sesama.

 

Ketika hati kita murni dengan Tuhan maka apa yg akan terjadi? / Siapakah yang bisa naik dan berdiri di tempat yang Kudus bersama Tuhan ?

 

1. Orang yang melakukan atau memiliki keintiman dengan Tuhan, selalu terhubung dengan Tuhan dan bergaul karib dengan Tuhan. Orang yang bergaul karib atau memiliki keintiman dengan Tuhan pasti bergaul dengan Firman-Nya (rajin membaca Firman Tuhan/Alkitab).

 

2. Otoritas dan visi yang dipercayakan Tuhan adalah orang-orang yang murni hatinya dihadapan Tuhan. Orang yang murni hatinya akan Siap di pakai Tuhan.

Milikilah hati yang murni maka anda akan di persiapkan oleh dan di pakai oleh Tuhan.

 

Bersihkan tanganmu sehingga hatimu murni di hadapan Tuhan

 

Didalam pelayanan/pekerjaan/kehidupan sehari-hari bersihkan tanganmu, jujur, dihadapan Tuhan, tidak berlaku curang, bohong dll, agar hatimu benar-benar di murnikan, mengapa? karena dari sana Tuhan akan melihat apakah kita bisa di percaya, apakah kita bisa di pakai Tuhan. Jadi murnikanlah hatimu.

 

3. Jangan sombong, rendahkan hatimu di hadapan Tuhan. Tidak bergaul dan melakukan hal yang tidak benar. Jangan pernah melakukan sumpah palsu ataupun bernazar yang tidak benar di hadapan Tuhan.

4. Orang yang bersih tangannya dan bersih hatinya akan menerima berkat dari Tuhan.

5. Ada keselamatan dan keadilan dari Tuhan bagi orang-orang yang bersih tangannya dan murni hatinya untuk Tuhan.

 

 

Amen, Tuhan Yesus Memberkati.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama)

  MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama) Sabtu, 04 Februari 2023 Ps Joseph Hendrik Gomulya           Sejak awal manusia diciptakan Allah ...