Jumat, 23 Desember 2016

I AM YOUR GOD


By Ps. Joseph Hendrik Gomulya

“Maka inilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu,” demikianlah firman Tuhan. “Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku.  Dan mereka tidak akan mengajar lagi sesama warganya, atau sesama saudaranya dengan mengatakan: Kenallah Tuhan! Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku.  Sebab Aku akan menaruh belas kasihan terhadap kesalahan mereka dan tidak lagi mengingat dosa-dosa mereka.” (Ibrani 8:10-12 TB)

Orang yang berbicara dari tempat yang tinggi ketempat yang rendah itu akan menyebar semakin jauh, tetapi sewaktu orang berada di tempat yang rendah ternyata ketika dia berbicara orang-orang yang diatas pasti mendengar suara itu. Seperti itulah Yesus ketika berbicara Dia merendahkan diri-Nya agar orang-orang ditinggikan oleh Dia.

Dikatakan "tidak lagi mengingat dosa-dosa mereka". Tuhan melihat anda dan saya benar, alasan kenapa orang tidak berani datang kepada Tuhan karena ada perasaan dari mereka yang merasa tidak layak dan tidak pantas. Semakin mereka merasa berdosa, mereka akan semakin jauh dari Tuhan tetapi sewaktu kebenarannya adalah Yesus, ketika Bapa melihat satu pribadi yaitu Yesus Putra-Nya di dalam diri kita. Ketika kita datang kepada Tuhan, Dia akan membenarkan hidup kita oleh karena darah-Nya dan dan tidak mengingat lagi akan dosa-dosa kita.

Ini bukan berarti anda dapat berbuat dosa dan datang lagi kepada Tuhan untuk diampuni. Sewaktu orang mengetahui bahwa dosanya sudah diampuni, dia telah dikuduskan oleh Tuhan, Darah Yesus telah mengampuni dosanya dan sejak dirinya mengetahui dan menerima kebenaran bahwa dirinya telah diampuni oleh Tuhan saat itu dia tidak akan berbuat dosa lagi. Lihatlah wanita pelacur yang ingin dihakimi oleh manusia, Tuhan Yesus tidak menghakiminya dan justru mengatakan kepadanya untuk pulang dan jangan berbuat dosa lagi.

Ada 3 perjanjian yang Tuhan ingin berikan kepada setiap kita:

1). TUHAN INGIN MENARUH HUKUM-NYA DIDALAM AKAL BUDI DAN MENULISKANNYA DALAM HATI MEREKA.

“... Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku." (Ibrani 8:10b TB)

Tuhan sedang tidak berbicara tentang hukum Taurat tetapi perjanjian baru yang akan Dia berikan seperti yang dikatakan diayat sebelumnya Ibrani 8:8-9 dan juga di Ibrani 8:13. Jadi hukum apa yang ingin ditaruh Tuhan di atas akal budi, pengertian dan pikiran kita? Karena Tuhan sendiri berkata bahwa hukum Taurat sudah tua atau usang dan tidak berlaku lagi. Karena apabila hukum Taurat yang berlaku, dari 10 hukum yang ada apabila satu saja anda gagal dan tidak bisa melakukannya maka semuanya gagal. Hukum Taurat berkata apa yang kita lakukan sumbernya adalah niat baik dari diri kita kepada Tuhan yang sepertinya memang bagus tetapi pada kenyataannya tidak berhasil dan gagal sehingga itu menjadi usang. Oleh sebab itu Tuhan mengadakan sebuah Perjanjian yang Baru yaitu Dia menaruh hukum-hukumnya di dalam akal budi dan pikiran kita.

1] HUKUM IMAN.

"Jika demikian, apakah dasarnya untuk bermegah? Tidak ada! Berdasarkan apa? Berdasarkan perbuatan? Tidak, melainkan berdasarkan iman!" (Roma 3:27)

Hukum pertama yang ditulis adalah hukum Iman. Tuhan melihat berdasarkan iman kita, oleh sebab itu ketika anda percaya kepada Yesus, anda beriman kepada Yesus maka anda tinggal menerima keselamatan itu. "Barangsiapa mengaku dengan mulutnya Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juruselamatnya dia akan diselamatkan". Jadi orang-orang tidak harus berbuat sesuatu dulu kemudian baru diselamatkan tetapi melalui iman, karena melalui iman kita bisa mengalahkan dunia dan orang percaya hidup berdasarkan iman.

Oleh sebab itu iman kita kepada Tuhan yaitu Tuhan sudah mengampuni segala dosa kita, tuhan sudah memulihkan hidup kita dan kita akan menerima semua yang terbaik dari Tuhan.

2] HUKUM KASIH.

"Jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Pada kedua hukum inilah tergantung seluruh hukum Taurat dan kitab para nabi.” (Matius 22:37-40 TB)

Tuhan menaruh hukum ini di dalam perjanjian baru tapi Dia tidak menulisnya tetapi menaruhnya dalam pikiran dan akal budi kita, dimana Roh Kudus yang adalah roh Allah yang akan menuntun dan mendorong kita.

3] HUKUM KEMERDEKAAN.

"Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya." (Yakobus 1:25 TB)

Disinilah kekuatan dari Roh Allah bahwa hukum itu memerdekakan ketika anda mentaati firman Tuhan bukan berdasarkan tuntutan tetapi berdasarkan kemerdekaan dan kebebasan yang Roh Kudus berikan untuk Anda mentaati. Kita bisa melihat perbedaan dari hukum Taurat yang adalah sesuatu yang diharuskan dan ada konsekuensi yang menakutkan ketika tidak mentaatinya. Tetapi ada sebuah kebebasan yang kemudian memerdekakan anda dan Tuhan melalui Roh-Nya akan menuntun anda hari demi hari ketika melakukan dan mentaati setiap tuntunan tuhan yang ditaruh Roh Kudus di dalam hati dan pikiran anda ketika ada dorongan yang kuat untuk anda melakukan sesuatu dan anda mengetahui bahwa Tuhan yang menaruh itu di hati anda maka anda akan melakukannya tanpa rasa bimbang. Anda sudah dibebaskan dan dimerdekakan oleh Tuhan

Sewaktu anda sudah mengerti bahwa hidup anda sudah dibebaskan dan dimerdekakan oleh Tuhan dan begitu Tuhan menaruh suara dan hukumnya di dalam hati dan pikiran anda dan melalui kesaksian dari dalam roh anda bahwa itu suara dari Tuhan, dan anda kemudian melakukannya. Tuhan bukan hanya berbicara secara audible karena itu memang sangat jarang tetapi dia juga berbicara lewat hati dan pikiran kita melalui roh kita. Ketika anda sedang mengalami pergumulan anda semakin mendengarkan Firman Tuhan dan tiba-tiba akal budi anda mengingat akan Firman Tuhan yang pernah ditaruh di akal dan pikiran anda oleh Tuhan.

2). AKU AKAN MENJADI ALLAH MEREKA DAN MEREKA AKAN MENJADI UMAT-KU.

"...Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku." (Ibrani 8:10c TB)

Hal kedua yang Tuhan lakukan di dalam jaman sekarang di masa Perjanjian Baru adalah "Aku akan menjadi Allah mereka " yang artinya dia akan mengadakan mukjizat bagi setiap kita.

Ketika bangsa Israel sedang melangkah dan melihat ada laut yang besar ketika mereka menuju Tanah Kanaan dan kemudian Tuhan membelah laut Teberau itu. Ketika bangsa Israel melakukan perjalanan selama 40 tahun mereka tidak kekurangan makanan dan minuman, mereka tidak kekurangan pakaian dan kasut, mereka tidak pernah sakit ketika Tuhan berkata Aku adalah Allah mereka.

Sewaktu Tuhan berkata "Aku adalah Allah mereka". Jadi ketika anda mengalami kemiskinan dan kemudian Tuhan datang kepada anda dan berkata "Akulah Allahmu" itu berarti kemiskinan anda akan dibelah oleh Tuhan dan Tuhan siap menyiapkan dan memberikan jalan bagi anda menjadi orang yang diberkati Tuhan atau ketika dulu anda mengalami hutang yang banyak sampai penagih utang datang menagih anda, tetapi sewaktu Anda berdoa dan Tuhan berkata "Akulah Allahmu" itu artinya tuhan akan membuka jalan bagi anda dan semua hutang-hutangmu akan Tuhan hapuskan

"Akulah Allah mereka" Tuhan menyediakan mujizat demi mujizat demi bagi setiap orang yang percaya. Oleh sebab itu setiap kita hidup sebenarnya di dalam mujizat Tuhan setiap hari, hidup dalam anugrahnya. Ini bukan cerita tentang nanti atau orang-orang yang tertentu tetapi inilah yang setiap kita alami dalam perjanjian yang baru ketika anda berkekurangan. SewaktuTuhan berkata "Akulah Allahmu" maka Tuhan akan menyiapkan dan mencukupkan semuanya. Kalau dengan lima roti dan dua ikan saja ia sanggup memberi makan 5000 orang bahkan lebih 12 bakul maka Tuhan juga pasti sanggup untuk mengadakan mukjizat bagi hidup anda

Apapun yang menjadi tantangan anda ketika Dia berkata "Akulah Allahmu" itu artinya Anda harus bersiap-siap untuk menerima mujizat-Nya. Dia akan berdiri di atas anda, berdiri di atas nama-Nya dalam hidup anda karena Dia tidak pernah mempermalukan anak-anak-Nya. Kalau Dia bisa memberikan nyawa-Nya bagi anda masakan perkara yang lain Dia tidak melakukan oleh sebab itu datanglah mendekat kepada Tuhan dan jangan mencari tempat yang lain. Jangan pernah mengandalkan kekuatan anda karena itu terbatas tetapi Bapa melihat Kristus yang ada di dalam anda dan bagian anda hanya menerima, hidup dengan iman.

Hukum itu sudah ditaruh di dalam pikiran akal budi dan hati kita. Orang tidak berani datang kepada Tuhan karena pendakwaan dan penuduhan yang membuat orang jauh dari Tuhan. Kalau kita berbicara tentang kekudusan dan kemuliaan Tuhan dimana dikatakan kemuliaan Kristus lebih benar lagi seperti ketika Yakobus, Yohanes, dan Petrus melihat wajah Musa, Elia dan Yesus yang begitu bersinar didalam kemuliaan dan mereka memutuskan untuk membuat kemah karena betapa indah dan luar biasanya berada didalam Hadirat Tuhan. Ketika keesokan harinya ketika Yesus masih dalam kemuliaan-Nya ketika datang dan Dia menghampiri orang-orang yang datang kepada-Nya karena tidak ada "adjustment" atau penghakiman pada diri Yesus. Yesus bahkan dikatakan sahabat orang-orang yang berdosa dan mengasihi mereka, ketika semua orang-orang berdosa itu datang kepada Tuhan hidup mereka akan dibebaskan dan dimerdekakan. Sangat kontras dengan Musa ketika turun dari gunung Sinai dengan wajahnya begitu bersinar tetapi orang-orang justru lari daripadanya karena ditangannya ada 10 perintah Allah yang berisi "adjusment" penghakiman dan penuduhan.

"Aku adalah Allah mereka" apa yang anda tidak mampu lakukan, ketika Dia berkata "Akulah Allahmu" Dia akan melakukannya bagi anda, hanya Tuhan yang sanggup dan mengetahui dengan persis kemampuan anda yang sangat terbatas. Tangan dan kuasa Tuhan tidak terbatas didalam hidup setiap kita. Sewaktu anda berada dalam kelemahan, Dia akan datang dan berkata "Akulah Allahmu" maka segala persoalan yang anda rasakan yang itu seperti gunung yang sangat besar dan sepertinya tidak ada jalan keluarnya ketika itu anda serahkan kedalam tangan Tuhan itu akan runtuh menjadi seperti serpihan pasir bahkan tidak kelihatan lagi. Dia adalah pembela dan pendoa syafaat bagi setiap kita, kalau anda dan saya bisa ada hari ini karena ada satu pribadi yang berdoa syafaat yaitu Yesus Kristus Tuhan yang telah memberikan hidupnya bagi anda dan saya dan Dia tetap berdiri sampai saat ini atas anda dan saya.

Terkadang banyak pengkotbah yang menggambarkan Tuhan seperti di perjanjian lama, apabila anda berbuat baik maka anda akan mendapatkan berkat, kalau anda melanggar maka anda akan diberikan kutuk yang membuat orang justru lari dari Tuhan. Tetapi Yesua yang mengetahui bahwa wanita pelacur itu berdosa tetapi Dia tidak menceritakan dosanya, begitu juga dengan Zakeus seorang pemungut cukai yang tubuhnya kecil yang pekerjaannya setiap hari memakai atau memeras orang sehingga membuat dirinya dibenci oleh semua orang termasuk orang farisi dan saduki. Jadi Zakeus adalah orang yang sangat kaya sehingga ketika Yesus datang, Zakeus sangat menginginkan dan sangat berupaya untuk datang kepada-Nya sampai harus memanjat pohon. Yesus tidak berkata kepada Zakeus untuk bertobat dulu atau mengembalikan dulu uang yang pernah diperasnya dari orang lain sebelum datang menemuinya, tetapi yang Yesus lakukan adalah memberikan belas kasihan-Nya dan bermalam dirumah Zakeus.

Semakin anda banyak menerima belas kasihan Tuhan, seperti Zakeus yang justru dengan sendirinya tanpa diperintah oleh Tuhan Yesus mengembalikan setiap uang orang yang pernah diperasnya dan memberikan setengah dari seluruh hartanya kepada orang miskin. Ketika orang farisi dan saduki tidak mau berteman dengan Zakeus karena dia adalah orang yang berdosa, Yesus malah menginap dirumah Zakeus yang berdosa itu dan membuat Zakeus justru bertobat dan menyerahkan seluruh hidupnya kepada Tuhan dengan memberikan setengah dari hartanya kepada orang miskin.

Sewaktu orang berjumpa dengan Tuhan, Roh Allah akan berbicara didalam hatinya dan memberikan kebebasan tanpa ada "adjustment" atau tuduhan dan dengan cinta memberikan hartanya. Bahkan Zakeus berkata apabila ada orang yang uangnya diambil olehnya maka dia akan mengembalikan itu empat kali lipat. Karena begitu besarnya belas kasihan Tuhan bekerja, jadi apabila anda melayani orang lain jangan lagi memakai cara-cara yang lama seperti di perjanjian lama yang penuh dengan tuduhan, selalu mencari-cari kesalahan orang seperti Firman Tuhan yang berkata "Tuhan akan menghakimi seperti penghakiman yang anda berikan, apa yang anda ukurkan kepada orang lain itu yang akan diukurkan kepada anda". Sewaktu melayani orang-orang berilah belas kasihan, sewaktu ada orang yang memusuhi anda datanglah orang tersebut dan ceritakan tentang belas kasihan dan pengampunan yang Tuhan Yesus berikan.

Ini berbeda dengan seorang pemuda kaya yang datang kepada Yesus dengan berkata bahwa segala hal dalam hukum Taurat telah dilakukannya dan hendak mengikuti Yesus. Dia datang kepada Yesus dengan begitu berapi-api dan berkata segala hal dalam hukum Taurat telah dilakukannya, tetapi ketika Tuhan Yesus berkata untuk memberikan semua hartanya kepada orang miskin dan seperti yang tertulis pemuda ini kemudian tertunduk malu karena sangat menyayangi hartanya sangat banyak. Ketika orang menampilkan semua hukum-hukum yang sudah dilakukannya dihadapan Tuhan maka Tuhan pasti akan menunjukkan atau menyodorkan hukum yang belum dilakukannya sehingga dapat dipastikan tidak akan pernah berhasil karena Tuhan mengetahui bahwa kita tidak sempurna. Pemuda yang kaya dan sombong itu pulang dengan tertunduk malu tanpa mengeluarkan duit sepeser pun, jangankan berkata untuk memberikan seluruhnya satu peser pun tidak diberikannya. Bukankah pada realitanya ada begitu banyak orang yang seakan-akan memiliki segalanya dan sempurna tetapi pada kenyataannya tidak  ada apa-apanya. Ketika kita gagal sebenarnya ada Kristus yang tidak pernah gagal sehingga ketika Bapa melihat itu kita akan mewarisi semua berkat yang dari Tuhan. Jangan lagi melihat diri anda berdasarkan apa yang anda lakukan tetapi lihatlah diri anda berdasarkan apa yang Kristus telah lakukan.

"Mereka akan menjadi umat-Ku" ini berarti anda berada didalam lindungan Tuhan. Tidak semua orang dibumi ini menjadi umat Tuhan sebab hanya orang-orang yang menerima Kristus yang telah ditebus oleh darahnya yang Tuhan katakan sebagai umat-Nya. Jadi sewaktu darah Kristus membasuh diri kita, itu adalah perlindungan Tuhan dan Tuhan tidak melihat lagi segala cacat, dosa dan kesalahan kita yang dulu. Itu yang membuat anda bisa menerima anugerah itu dengan datang mendekat kepada Tuhan, menerima berkat dan mendapatkan perlindungan. Jadi ketika dunia berkata ada krisis yang besar sedang melanda,  setiap kita berada dalam perlindungan Tuhan, ada perlindungan Kristus didalam diri anda.

Terlepas apapun yang terjadi didunia ini, apapun kegagalan disekeliling anda, anda berada dalam perlindungan Tuhan dab anda akan hidup dalam berkat-berkat dari Tuhan. Dahulu mungkin kita berpikir bahwa Tuhan akan memberkati kita berdasarkan apa yang dilakukan sehingga sulit untuk menerima berkat karena kita terbatas melakukannya. Kita diberkati karena Yesus yang melayakkan setiap kita untuk menerima berkat itu.

3). MENGENAL TUHAN TANPA BERSUSAH PAYAH.

"... Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku." (Ibrani 8:11c TB) 

Dalam jaman kasih karunia ini kita mengenal Tuhan tanpa bersusah payah. Siapapun itu baik itu orang besar atau orang kecil yang telah ditebus olen darah Kristus akan mengenalnya.

Kata kenal dalam bahasa Yunani salah satunya disebut dengan "eido" atau "oida" yang berarti "mengenal secara naluriah tanpa bersusah payah" ini berarti bahwa anda akan mengenal Tuhan tanpa bersusah payah atau dalam arti yang sederhana "mengenal dengan sangat mudah" karena Roh-Nya telah dicurahkan ditengah-tengah kita. Dia yang mendatangi setiap kita, Dia yang memperkenalkan dirinya melalui Roh-Nya melalui setiap firman-Nya bagi saya dan anda. Jadi kalau dulu ketika orang ingin mengenal Tuhan itu sulit tetapi saat ini Tuhan berkata orang yang besar ataupun kecil akan mengenal-Nya, dahulu Roh Tuhan hanya menghinggapi orang-orang tertentu atau nabi-nabi tertentu tetapi sekarang Roh itu telah tinggal didalam setiap orang.

"Sebab Aku akan menaruh belas kasihan terhadap kesalahan mereka dan tidak lagi mengingat dosa-dosa mereka.” (Ibrani 8:12 TB) 

Ini adalah klausa yang membuat semua yang diatas terjadi "Sebab Aku akan menaruh belas kasihan terhadap kesalahan mereka". Bukan penghukuman karena "adjustment" ternyata tidak berhasil. Kata  tidak disini ketika Tuhan berkata "tidak lagi mengingat dosa-dosa mereka" memiliki arti ganda yang kuat dimana berarti "Aku tidak akan pernah dengan cara apapun mengingat dosa-dosamu". Kata "tidak mengingat lagi" juga diartikan memiliki arti ganda negatif yang kuat dimana artinya "Tuhan tidak akan pernah dengan cara apapun mengingat dosa-dosamu". Oleh sebab itu datanglah kepada Tuhan sebab Dia adalah kekuatan anda, semakin anda datang kepada Tuhan maka anda akan semakin diberi banyak kasih karunia, ketika anda dalam kelemahan anda kan semakin dikuatkan ketika datang kepada Tuhan dan anda akan semakin menerima anugerah kelimpahan kasih karunia dan anugerah kebenaran.

Amen...

Written by Untung Bongga Karua.



Written by Untung Bongga Karua

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama)

  MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama) Sabtu, 04 Februari 2023 Ps Joseph Hendrik Gomulya           Sejak awal manusia diciptakan Allah ...