Selasa, 29 Juni 2021

BLESSING JEHOVAH RA’AH (BERKAT-BERKAT YANG TERKANDUNG DALAM TUHAN ADALAH GEMBALAKU)

 

BLESSING JEHOVAH RA’AH
(BERKAT-BERKAT YANG TERKANDUNG DALAM

TUHAN ADALAH GEMBALAKU)



Oleh : Ps. Joseph Hendrik Gomulya, M. Th



Domba tidak seperti hewan yang lain, domba adalah hewan yang tidak mempunyai senjata di tubuhnya, sehingga domba menjadi sangat bergantung kepada gembalanya. Jadi ini yang menjadikan domba begitu taat kepada gembalanya, dan hanya mendengarkan suara gembalanya. Sama seperti kita, apabila kita tidak berserah dan percaya maka Tuhan tidak akan bisa turun tangan dan memimpin kita bila kita belum benar-benar berserah kepada Tuhan.

 

(Mazmur 25:14 TB) TUHAN bergaul karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka.

 

1.     Miliki hati yang takut akan Tuhan, lakukan hal yang takut akan Tuhan.

2.     Bergaul karib dengan Tuhan. Kenali dan bergaul dengan Tuhan, ketika engkau bergaul dengan Tuhan maka engkau kaan mendapatkan satu sukacita yang luar biasa dari Tuhan. Ketika engkau bergaul dengan Tuhan maka Tuhan akan mempercayai engkau sepenuhnya bukan setengah-setengah dalam segala hal.

3.     Pegang perjanjian yang Tuhan berikan Tuhan. ketika engkau mau bergaul karib dengan Tuhan karena engkau adalah orang-orang yang telah dipilih Tuhan. “Kalau Tuhan dipihak kita siapakah yang dapat melawan”
Ketika Perjanjian diberitahukan kepadamu itu berarti sesuatu yang di stempel oleh Tuhan dan itu pasti terjadi. Ketika Firman Tuhan diberikan melalui Roh Kudus dan itu menjadi seperti Rhema untukmu maka itu pasti termeterai dan pasti itu terjadi.

 

Iblis seringkali ingin menyerupai Tuhan, tapi dia bukan Tuhan, dia ingin seringkali mencuri Kemuliaan Tuhan dengan menyerupai Tuhan, bahkan dia memakai firman untuk menyerupai Tuhan, tetapi orang yang bergaul karib dengan Tuhan akan mencium bau itu, dia langsung tahu apakah itu Tuhan / Gembalanya atau bukan, dia langsung mengetahui apakah itu suara Tuhan atau tidak karena dia bergaul karib dengan Tuhan.

 

(Kejadian 48:15 TB) Sesudah itu diberkatinyalah Yusuf, katanya: "Nenekku dan ayahku, Abraham dan Ishak, telah hidup di hadapan Allah; Allah itu, sebagai Allah yang telah menjadi gembalaku selama hidupku sampai sekarang,

 

Yakub adalah orang pertama dalam Alkitab yang menempatkan Tuhan sebagai gembala dalam hidup-Nya. Orang yang menempatkan Tuhan sebagai Gembala dalam hidupnya akan sekaligus menerima berkat-berkat Nama Tuhan yang terkandung dalam penampilan Tuhan sebagai Gembala.

 

Yakub adalah orang yang menempatkan Tuhan sebagai Gembala selama hidupnya, Kalau demikian mari kita melihat apakah Yakub benar-benar mengalami Berkat-berkat itu ? Mari kita buktikan Berkat-berkat yang terkandung dalam Jehovah Ra'ah itu juga diterima oleh Yakub :

 

1)    Jehovah Jireh.

Bukankah ketika Yakub lari dari rumah bapaknya tanpa membawa apa-apa ( hidupnya berada dititik NOL), tetapi saat kembali kambing domba yang di milikinya sangat banyak.

 

(Kejadian 30:43 TB) Maka sangatlah bertambah-tambah harta Yakub, dan ia mempunyai banyak kambing domba, budak perempuan dan laki-laki, unta dan keledai.

 

Proses dimana Yakub mendapatkan hak kesulungan dari Tuhan karena ada pertobatan yang Tuhan lihat dari Yakub, sebab Yakub selalu mengutamakan hal yang rohani walaupun ia mencuri hak kesulungan dari Esau.

 

(Kejadian 33:11b TB) Allah telah memberi karunia kepadaku dan aku pun mempunyai segala-galanya."

 

Dari yang tidak punya apa-apa (0), sekarang mempunyai segala-galanya. Kalau engkau mau cepat mendapatkan berkat dari Tuhan maka jadikanlah Tuhan dalam hidupmu sebagai Jehovah Jireh. Bila engkau mengalami masa dibawah, pakai lututmu dan katakan pada Tuhan bahwa Tuhan adalahlah Jehovah Jireh atas hidupmu. Saat Tuhan menempatkanmu pada posisi nol, itu sakit bangat dan ketika engkau berada pada titik itu ketika engkau berserah kepada Tuhan maka saat itulah Tuhan mengangkatmu yang tadinya dari nol menjadi angka 10 dalam hidupmu.

 

Setiap kita tentunya mempunyai banyak kebutuhan, tetapi bersediakah kita menjadi domba dan menjadikan Tuhan sebagai Gembala untuk memenuhi semua kebutuhan itu, mau bergantung kepada Tuhan sepenuhnya. Kemanapun kita di tuntun kita mau mengikuti Tuhan, kita mau taat dalam perkara kecil dengan ketaatan sampai Tuhan akan mempercayakan kita perkara yang besar, jadikanlah Tuhan sebagai Jehovah Jireh dalam hidup kita.

 

2)    Jehovah Shalom.

Saat Yakub sebagai buronan dengan status WANTED ! Pasti ia mengalami kecemasan tetapi Yakub bisa tenang, malahan dia bisa tidur dengan pulas bahkan sampai bermimpi.

 

Ketika kita sebagai domba ketika mengalami masalah, dikejar-kejar, kita menjadi takut, tetapi percayalah kepada Tuhan sebagai Jehovah Shalom sebab Tuhan akan membawamu keluar dari ketakutan, dari masalah itu.

 

(Kejadian 28:11-12 TB) Ia sampai di suatu tempat, dan bermalam di situ, karena matahari telah terbenam. Ia mengambil sebuah batu yang terletak di tempat itu dan dipakainya sebagai alas kepala, lalu membaringkan dirinya di tempat itu. Maka bermimpilah ia, di bumi ada didirikan sebuah tangga yang ujungnya sampai di langit, dan tampaklah malaikat-malaikat Allah turun naik di tangga itu.

 

Ketika di tengah masalah itu bisakah kita melihat Tuhan sebagai Jehovah Shalom dalam hidup kita, di tengah-tengah keadaan yang tidak mengenakkan, sulit, dan engkau datang kepada Tuhan dan menjadikan-Nya sebagai Gembala “Jehovah Ra'Ah” dalam hidupmu.

 

Ketika dirumah engkau tidak punya apa-apa, tidak punya makanan, bergandengan tanganlah bersama-sama dan percaya bahwa engkau bukan hidup dari makanan jasmani, tetapi engkau hidup dari makanan firman sebab itu ia akan menguatkan engkau, masukkanlah Tuhan dalam hidupmu sebagai Jehovah Shalom, maka engkau bisa melalui itu semua sebab engkau memiliki Damai Sejahtera dari Tuhan.

 

3)    Jehovah Rapha.

Saat Yakub kehilangan Yusuf anak yang paling di kasihnya, Yakub merasa hidupnya sudah tidak ada artinya lagi sampai kemudian semangat hidupnya kembali, hatinya disembuhkan saat ia berjumpa kembali dengan Yusuf.

 

Ketika engkau sakit, Dia adalah Penyembuh dalam hidupmu, apa yang pernah hilang dalam hidupmu, kesehatan, keuangan, Dia adalah Jehovah Rapha dalam hidupmu. Bagi Tuhan tidak ada yang mustahil sebab Tuhan lah Jehovah Raph  Penyembuh bagimu.

 

 

4)    Jehovah Tsidkenu.

Tuhan mengasihi kita bukan karena kita orang benar, sebab pada kita memang tidak ada Kebenaran, bahkan dibumi ini tak ada seorangpun yang benar. Tapi Tuhan mengasihi kita jika kita menyadari bahwa kita bukanlah orang benar, kita ini orang berdosa.

 

(Maleakhi 1:2 TB) "Aku mengasihi kamu," firman TUHAN. Tetapi kamu berkata: "Dengan cara bagaimanakah Engkau mengasihi kami?" "Bukankah Esau itu kakak Yakub?" demikianlah firman TUHAN. "Namun Aku mengasihi Yakub,

 

Tuhan mengasihi Yakub tetapi Tuhan membenci Esau karena tidak ada pertobatan di dalam diri Esau, Tuhan berkenan kepada Yakub karena Yakub mau mengakui kesalahannya dan mau melakukan Pertobatan.

 

(Kejadian 32:7 TB) Lalu sangat takutlah Yakub dan merasa sesak hati; maka dibaginyalah orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan.

 

Disaat Esau mengejarnya, yang Yakub lakukan adalah memberikan Esau dan membagikan kambing dombanya, dia mengakui salah dan merendahkan dirinya kepada Esau.

 

(Kejadian 35:10 TB) Firman Allah kepadanya: "Namamu Yakub; dari sekarang namamu bukan lagi Yakub, melainkan Israel, itulah yang akan menjadi namamu." Maka Allah menamai dia Israel.

 

Yakub = arti nama awal adalah penipu, tetapi ketika Yakub bertobat maka namanya Tuhan ganti menjadi Israel.

 

Jadikan dirimu menjadi domba dan jadikanlah Tuhan sebagai Gembala mu yang menuntun engkau, jadikan Tuhan sebagai Kebenaran dalam hidupmu itulah Jehovah Tsidkenu.

 

 

 

Amen, Tuhan Yesus Memberkati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama)

  MENGENAL ISI HATI BAPA (Bagian Pertama) Sabtu, 04 Februari 2023 Ps Joseph Hendrik Gomulya           Sejak awal manusia diciptakan Allah ...